Tahapan Persiapan Akreditasi Puskesmas : Implementasi #5
Implementasi #5 - Tahapan yang ke 5 (Lima) adalah implementasi. Ini merupakan tahapan pelaksanaan dalam setiap elemen penilaian yang ada. Tahapan menentukan untuk proses akreditasi puskesmas. Jadi yang terdapat dalam elemen penilaian wajib dilakukan atau dikerjakan. Sembari melakukan kegiatan dalam elemen penilaian sekaligus penyiapan dokumen. Lama waktu pelaksanaan implementasi ini adalah 3 – 4 bulan.
Implementasi ini dilakukan sesuai dengan kebijakan, manual mutu, pedoman, kerangka acuan dan SOP yang sudah di rencanakan dalam setiap elemen penilaian yang ada.
Ringkasaannya dalam implementasi adalah dilakukan sosialisasi standar sesuai dengan elemen penilaian di tiap pokja, pelaksanaan kegiatan sesuai standar, berjalannya monitoring proses dan evaluasi.
Dan sebagai tindaklanjutnya dapat pula dilakukan rapat tinjauan manajemen ( RTM ), tindakan perbaikan dan pencegahan dan inovasi pelayanan.
Baca Juga : Tahap #4 Akreditasi - Penyusunan Dokumen
sumber: akreditasipuskesmas.org